Minggu, 18 Februari 2024

Forkopimcam Kedungwaru Menjenguk Petugas KPPS Yang Sedang Dirawat di Rumah Sakit



TULUNGAGUNG – Kapolsek Kedungwaru bersama Forkopimcam Kedungwaru melakukan menjenguk  anggota KPPS pemilu 2024 yang sedang sakit dirawat di rumah sakit. Kedatangan mereka memberikan bantuan dan dukungan moral kepada petugas KPPS tersebut, serta mendoakan agar segera pulih dan kembali sehat.



Forkopimcam menjenguk Sdr. Mustakim (45) yang beralamat di Desa Tapan, Kecamatan Kedungwaru, Kabupaten Tulungagung yang dirawat di Rumah Sakit Putra Waspada Desa Ngujang.


Kapolsek Kedungwaru, Polres Tulungagung AKP Edy Santoso, S.H. usai menjenguk mengatakan, hari ini kami, Camat Kedungwaru, Kapolsek Kedungwaru, Danramil Kedungwaru, Anggota Polsek Kedungwaru dan Anggota Koramil Kedungwaru menjenguk Ketua KPPS yang mengalami sakit dikarenakan kelelahan pada saat bertugas pada Pemilu Tahun 2024 yang dirawat di rumah sakit.


“Sdr. Mustakim pada saat melaksanakan tugas Pemilu 2024 bertugas sebagai Ketua KPPS 3 di Desa Ngujang, Kecamatan Kedungwaru. Pada saat itu kondisi tidak fit atau drop sehingga mengakibatkan Sdr. Mustakim berawal dari sakit lambung akibat kelelahan dan kemudian di rawat di RSPW Desa Ngujang”, ungkapnya, Sabtu (17/02/2024).


“Sdr. Mustakim masuk Rumah Sakit Putra Waspada dari tanggal 16 Februari 2024 dan sampai saat ini kondisi sudah berangsur-angsur membaik”, sambungnya.


Selain itu, Forkopimcam juga berkoordinasi dengan pihak terkait untuk memastikan bahwa petugas KPPS yang sakit tersebut mendapatkan perawatan medis yang baik dan bantuan yang diperlukan selama masa penyembuhannya.


Kunjungan dari Forkopimcam ini merupakan bentuk apresiasi dan kepedulian serta semangat terhadap para petugas KPPS yang telah bekerja keras dalam melaksanakan tugasnya dalam pemilu. Semoga dengan dukungan dan doa dari semua pihak, petugas KPPS yang sakit bisa segera pulih dan kembali beraktifitas seperti biasa. (restu)

Share:

0 Comments:

Posting Komentar

Arsip Blog