Senin, 15 Agustus 2022

Kapolres Tulungagung Hadiri Pengukuhan Paskibraka Tulungagung 2022

 TULUNGAGUNG - Kapolres Tulungagung AKBP Eko Hartanto, SIK, MH menghadiri Pengukuhan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Tulungagung 2022 yang dilaksanakan di Pendopo Kongas Arum Kusumaning Bongso Kabupaten Tulungagung, Senin (15/08/2022).



Acara Pengukuhan Paskibraka Kabupaten Tulungagung 2021 tersebut digelar dalam rangka Peringatan Dirgahayu Republik Indonesia Ke-77 Tahun 2022.


Dalam acara Pengukuhan Paskibraka dipimpin langsung Bupati Tulunggaung Drs. Maryoto Birowo, MM., dihadiri Forkopimda Tulungagung dan diikuti pelatih beserta 78 anggota pasukan Paskibraka Kabupaten Tulungagung 2022.


Pengukuhan dimulai dengan mengucapkan Ikrar Putra Indonesia, kemudian penyematan Kendit Paskibraka. Lalu Satu persatu Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) hormat dan mencium Bendera Merah Putih.


Bupati Tulungagung Maryoto Birowo mengatakan, para siswa terpilih ini dididik secara khusus. Mereka dibekali kesamaptaan, kedisiplinan hingga kepribadian. Anggota Paskibraka terpilih ini akan menjadi percontohan bagi teman-temannya.


"Mereka memberi contoh peran pemuda dalam mengisi kemerdekaan ini. Contoh tentang cinta tanah air dan bakti bangsa serta negara", ujarnya.


Lanjut Bupati mengatakan, para anggota Paskibraka yang sudah dikukuhkan bisa bertugas dengan baik saat HUT Kemerdekaan RI ke-77 yang akan di gelar pada Tanggal 17 Agustus 2022.


“Mereka akan dibagi dua, bertugas saat pengibaran bendera pagi hari dan penurunan bendera saat sore hari”, ucapnya.


Selepas bertugas, mereka juga akan dijadikan Duta Pancasila.


"Mereka adalah kader-kader bangsa yang handal. Sesuai edaran Mensesneg, mereka dijadikan Duta Pancasila," tuturnya.


Sebagai Duta Pancasila, maka perilaku mereka diharapkan mengamalkan nilai-nilai Pancasila. Selain itu mereka juga turut serta dalam mensosialisasikan nilai-nilai Pancasila. (ANS71-restu)

Share:

0 Comments:

Posting Komentar

Arsip Blog